Nusakambangan - Satuan Kerja Kemenkumham Nusakambangan dan Cilacap menggelar upacara peringatan Hari Ibu dengan penuh makna yang bertempat di Dermaga Sodong. Upacara diikuti oleh seluruh Kepala Satker dan jajaranya termasuk pegawai Bapas Nusakambangan. Upacara kali ini bertemakan "Perempuan Berdaya, Indonesia Maju", implementasi ditunjukkan secara langsung dengan pemberdayaan pegawai perempuan sebagai petugas upacara. Hal tersebut mendapatkan apresiasi dari Inspektur Upacara yaitu Kepala Lapas Terbuka Kelas IIB Nusakambangan, Jum'at (22/12/2023)
"Perempuan berdaya bukanlah tentang perempuan yang bekerja atau tidak bekerja. Tetapi perempuan berdaya adalah mereka yang tahu potensi diri dan mampu bermanfaat untuk masyarakat. Inilah aktualisasinya, upacara lancar dan bagus, " ungkap Inspektur Upacara.
Upacara yang berlangsung dari pukul 07.30 sampai 08.30 ini diakhiri dengan foto bersama. Semoga momentum penting "Hari Ibu" ini dapat menjadi motivasi untuk seluruh perempuan atau ibu-ibu diseluruh Indonesia, bahwa Perempuan Berdaya adalah Pilar Kemajuan Indonesia.