CILACAP - Dalam rangka mewujudkan Pembangunan Zona Integritas, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Besi Nusakambangan mengadakan rapat agenda pencanangan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Sabtu (27/01/2024).
Pembangunan Zona Integritas dilaksanakan berdasarkan pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 10 Tahun 2019 sebagai perubahan dari Permenpan RB Nomor 52 tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK / WBBM).
Lapas Besi sebelumnya telah berhasil meraih Predikat WBK pada tahun 2019. Atas pencapaian tersebut Lapas Besi berupaya mewujudkan WBBM pada tahun 2024 untuk melengkapi predikat yang ada.
Kepala Lapas Besi, Teguh Suroso memimpin rapat secara langsung yang diikuti oleh seluruh Anggota Pokja tim Zona Integritas. Teguh menyatakan pada jajarannya untuk segera bekerja keras dalam upaya meraih predikat WBBM di tahun 2024.
“Mari kita bersama bahu-membahu mempersiapkan segala hal yang diperlukan dalam mewujudkan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani di Lapas Besi. Hal teknis maupun non teknis harus segera dipersiapkan dengan baik”, terang Teguh.
“Jangan lupa untuk memilih Petugas sebagai agen of change, atau Petugas yang mampu bertindak sebagai katalisator dan mengelola perubahan ke arah yang lebih baik”, pesan Kalapas.
Selanjutnya dirinya menambahkan terkait inovasi-inovasi yang perlu disiapkan secara matang sebagai upaya peningkatan pelayanan publik yang prima terhadap masyarakat. Hal tersebut adalah fokus utama yang menjadi perhatian bagi semua Tim ZI.
(Reza)